Thursday, February 23, 2017

Day 7: Relax and Enjoy Saigon Rhythm

Dreamland Traveller




Day 7: Relax and Enjoy Saigon Rhythm


            Tak terasa Dreamland sudah berada di penghujung South Vietnam Trip. Dreamland mengisi kegiatan hari ini dengan minum kopi Vietnam di pinggir jalan, melihat Ben Thanh Market secara sekilas, kemudian berjalan menuju Independence Palace. Dreamland memasuki Independence Palace dan melihat sisi lain bangunan istana ini. Dreamland berkeliling sekitar taman Independence Palace yang dipenuhi taman, kemudian melihat ada tempat makan yang terletak di bagian belakangnya.

            Dreamland pun menjelajahi Independence Palace yang sudah Dreamland kunjungi sebelumnya di Saigon Trip, hanya saja Dreamland baru menemukan hal baru yang ada di tempat ini, yakni ruang Bunker yang sebelumnya belum pernah Dreamland lihat dengan koleksi mobil kuno yang ada di bagian dasar istana kerajaan ini. Belum lagi ada dapur, ruang audio visual, dan toko suvenir yang ada di bawah Independence Palace.

            Sesudah melihat Independence Palace, Dreamland berjalan kaki menuju Revolutionary Museum yang letaknya sangat dekat. Di museum ini, Dreamland kembali melihat koleksi museum yang sama, hanya saja Dreamland melihat lebih detail berbagai benda yang dipajang secara seksama. Salah satu hal menarik yang Dreamland lihat di museum ini adalah mata uang Vietnam dari masa ke masa, dimulai dari zaman Dinasti Nguyen. Rupanya mata uang Vietnam mengalami perubahan dari tembaga, besi, kuningan, hingga akhirnya menjadi kertas.

            Museum ini juga menampilkan koleksi pakaian adat pernikahan Vietnam, serta berbagai senjata perang dan peralatan sehari-hari masyarakat Vietnam yang sudah sangat kuno. Berhubung ada beberapa hal yang mengharuskan Dreamland terhubung dengan internet, Dreamland pun memutuskan untuk pulang ke hotel terlebih dahulu. Sebelumnya Dreamland makan siang terlebih dahulu di warung pinggir jalan yang menipu Dreamland. Hal ini akan Dreamland bahas dalam Dreamland Traveller Moment.

            Sesudah itu, Dreamland pun berdiam diri di kamar selama kurang lebih 3 jam untuk istirahat dan terhubung dengan internet. Sore harinya, Dreamland keluar dan mengunjungi pusat perbelanjaan elektronik yang menjual TV, alat-alat rumah, AC, mesin cuci, dan lain sebagainya. Toko ini sangat padat dipenuhi oleh penduduk lokal yang ingin membeli peralatan elektronik. Sesudah itu, Dreamland berjalan mengelilingi pasar lokal dekat Bali B Hotel yang menjadi tempat menginap Dreamland pertama kali, dilanjutkan dengan makan malam KFC. Jika boleh dibandingkan, harga KFC Vietnam jauh lebih murah dibandingkan KFC Indonesia yang sangat mahal.

            Setelah kenyang makan, Dreamland berjalan menuju Ben Thanh Market yang kini dipenuhi lampu indah. Dreamland pun berfoto dengan suasana bunga raksasa yang indah dan bangunan Ben Thanh Market yang dipenuhi cahaya yang indah. Sehabis itu, Dreamland hanya melihat-lihat pasar malam yang menjual aneka cinderamata di pinggir Ben Thanh Market, baik sisi kanan dan kiri. Pasar ini dijaga ketat oleh keamanan.

            Berhubung Dreamland tidak tertarik membeli oleh-oleh, Dreamland pun berlalu dan pulang kembali ke daerah Pham Ngu Lao yang kini hidup oleh bar dan restoran. Beberapa perempuan dengan pakaian minim berusaha menarik perhatian dengan jasa pijat. Dreamland melihat ada seorang pemuda Korea yang ditarik-tarik tangannya agar tertarik dipijat. Hal ini akan Dreamland bahas dalam Dreamland Traveller Moment.

            Setelah melewati kerumunan ini, Dreamland pulang kembali ke hotel untuk beristirahat karena esok hari Dreamland akan pulang meninggalkan Vietnam menuju tanah air. Senang sekali rasanya berjalan santai menikmati ritme kehidupan kota Ho Chi Minh.



Ho Chi Minh City, Vietnam, 22 Januari 2017 



Dreamland Traveller



Catatan:

- Vietnam menggunakan mata uang Vietnam Dong sebagai mata uang yang sah.

- Nilai tukar VND saat Dreamland melakukan perjalanan adalah 1 USD setara dengan 22.500 - 22.700 VND.

- Vietnam terkenal dengan kudapan Pho, pastikan untuk mencoba Pho saat berwisata ke Vietnam.

- Lokasi wisata yang terkenal di Vietnam Selatan adalah Ho Chi Minh City sebagai wisata kota, sejarah, dan belanja, Mui Ne dengan padang pasir yang membentang luas, Dalat sebagai kota kembang yang sejuk, Nha Trang dengan pantainya yang indah, Vung Tau dengan patung Yesus Kristus raksasa, dan masih banyak lainnya.

- Akses transportasi antarkota di Vietnam sangat mudah, baik dengan bus maupun kereta api.

- Pastikan untuk menawar harga terlebih dahulu saat membeli barang di Ben Thanh Market.

- Kenakan pakaian tertutup saat memasuki kuil yang ada di Vietnam.

- Menyewa sepeda motor dapat menjadi alternatif pilihan transportasi yang mudah dan terjangkau. Pastikan untuk membawa SIM untuk keperluan verifikasi (SIM Indonesia diterima di Vietnam).



~ oOo ~

No comments:

Post a Comment

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.