Saturday, November 10, 2012

Day 2 : Mengenal Batu Caves dan Pasar Seni Kuala Lumpur


Dreamland Traveller

Day 2 : Mengenal Batu Caves dan Pasar Seni Kuala Lumpur
            Tak terasa, Dreamland sudah memasuki hari kedua dalam Kuala Lumpur Trip kali ini. Berhubung hari ini, Dreamland akan melakukan pergantian hotel, maka Dreamland langsung mengemasi barang bawaan untuk dibawa ke hotel selanjutnya, yakni Apple Hotel yang terletak di Jalan Alor, Bukit Bintang. Dreamland mengawali hari ini dengan sarapan roti yang dibawa dari rumah. Kemudian Dreamland langsung mengeluarkan koper dan melakukan proses check-out.










            Dreamland sempat mempergunakan fasilitas internet gratis di Tune Hotels.com Downtown Kuala Lumpur selama 30 menit sebelum akhirnya beranjak menuju LRT Medan Tuanku yang terletak cukup dekat dari hotel. Dreamland membawa koper dan membayar tarif LRT yang dibutuhkan menuju Bukit Bintang. Setelah menunggu LRT selama 5 menit, Dreamland pun masuk ke LRT dan turun di stasiun Bukit Bintang.










            Bukit Bintang adalah wilayah yang sangat strategis bagi turis maupun masyarakat Malaysia. Banyak pertokoan, mal, dan tempat makan yang tersebar merata hampir di sepanjang wilayah Bukit Bintang. Anda tidak akan kelaparan ketika berada di Bukit Bintang karena dari pagi sampai malam selalu tersedia restoran yang siap melayani Anda dengan harga yang cukup terjangkau. 










            Dreamland langsung bergegas turun dari LRT Bukit Bintang menuju Apple Hotel yang ada di Jalan Alor. Apple Hotel terletak agak jauh dari LRT dan ternyata berada terhimpit di antara bangunan yang ada di Jalan Alor. Dreamland masuk ke Apple Hotel. Berhubung Dreamland masuk sebelum waktu check-in, Dreamland menitip koper untuk makan siang terlebih dahulu di daerah Bukit Bintang.








            Dreamland memilih salah satu tempat makan yang ada. Setelah makan, Dreamland langsung bergegas menuju destinasi selanjutnya yang ingin Dreamland kunjungi. Apalagi kalau bukan Batu Caves, yang merupakan gua sembahyang yang sering digunakan masyarakat Malaysia keturunan India. Dreamland langsung berjalan menuju LRT Bukit Bintang untuk pergi ke KL Sentral. Dari KL Sentral, Dreamland beralih menggunakan KTM Komuter yang memiliki jurusan Batu Caves.




            Awalnya, Dreamland cukup khawatir dengan anomali cuaca yang tidak bersahabat ketika Dreamland menaiki KTM Komuter. Hujan deras menerpa Kuala Lumpur. Untungnya begitu mendekati Batu Caves, hujan menjadi reda. Bahkan matahari bersinar terik sekali. Dreamland pun turun dan langsung menuju destinasi wisata yang satu ini. Di Batu Caves, begitu banyak turis yang menggunakan jasa biro travel yang sedang berfoto-foto. Kebanyakan turis yang Dreamland lihat berasal dari China dan Korea. 




            Dreamland pun langsung menjajal kemampuan dengan menaiki ratusan anak tangga yang ada di Batu Caves. Dreamland sempat kecapaian di tengah jalan, namun dengan semangat dan tekad yang kuat akhirnya Dreamland berhasil sampai di puncak. Yipie! Dreamland kemudian masuk melihat gua stalaktit yang megah di atas dan melanjutkan perjalanan hingga ke dalam gua ini. Di akhir gua, terdapat kuil penyembahan Hindu yang sangat bernuansa India. Sangat menarik rasanya bisa mengunjungi Batu Caves dan melihat ornamen-ornamen yang ada di dalamnya secara detail.


            Dreamland pun keluar dari Batu Caves dan kembali menuju KL Sentral dengan KTM Komuter. Tentunya dengan menuruni ratusan anak tangga yang melelahkan dan sempat beristirahat sejenak untuk mengumpulkan energi kembali yang terkuras di lokasi ini. Di KL Sentral, Dreamland pun ingin mengunjungi Pasar Seni yang merupakan pusat penjualan barang-barang kesenian dan kerajinan orang Malaysia. Dengan berjalan kaki, Dreamland keluar dari KL Sentral menuju Pasar Seni yang ternyata sangat jauh.




            Dengan kaki yang sudah sangat pegal, akhirnya Dreamland berhasil juga sampai di Pasar Seni. Di Pasar Seni, ternyata beragam kerajinan dan souvenir tersedia di sini, mulai dari magnet kulkas, gantungan kunci, hingga miniatur Twin Tower. Tempatnya cukup luas dan terdiri dari 2 bagian, yakni bazaar di luar dan gerai di dalam gedung. Dreamland pun masuk dan melihat-lihat kerajinan yang ada. Ternyata begitu banyak kerajinan Indonesia yang ada di sini. Bangga sekaligus miris mengapa di Indonesia tidak ada toko yang khusus menjual produk kreatif anak bangsa dengan gedung yang bagus, khususnya di Kota Bandung tercinta.


            Setelah membeli beberapa buah tangan, akhirnya Dreamland pun kembali ke Bukit Bintang. Dreamland secara tak sengaja mendapat info ada bus GOKL yang menawarkan jasa gratis untuk mengantarkan penumpang melalui jalur tertentu. Salah satu jalurnya melalui Bukit Bintang. Hehe… kesempatan yang tidak boleh dilewatkan. Meskipun kesal harus menunggu 1 jam untuk mendapat bus ungu yang gratis ini, tapi Dreamland cukup senang bisa menghemat pengeluaran transportasi ini.


            Dreamland pun berjalan kembali menuju hotel. Sebelumnya, Dreamland menyempatkan diri untuk makan malam terlebih dahulu di jalan Bukit Bintang. Dreamland pun akhirnya check in dan beristirahat di Apple Hotel lantai 4 kamar no 5. Meskipun kecil, Apple Hotel cukup terjangkau dengan adanya TV kabel dan AC yang sudah termasuk dalam harganya.
            Lelah memang, namun mengenal Batu Caves dan Pasar Seni menjadi sebuah pengalaman baru yang tidak terlupakan bagi Dreamland. Tak sabar rasanya menantikan petualangan di hari selanjutnya yang lebih seru dan menantang.

Kuala Lumpur, 2 November 2012

Dreamland Traveller

Catatan:
- Malaysia menggunakan mata uang Ringgit sebagai alat tukar yang sah.
- Nilai 1 Ringgit Malaysia saat Dreamland Traveller melakukan perjalanan adalah Rp 3.150,00.
- Kuala Lumpur terletak di Kerajaan Selangor.
- Terdapat berbagai jenis moda transportasi di Kuala Lumpur, mulai dari bus, Lokomotive Rapid Transit (LRT), KTM Komuter, dan taksi.
- Lokasi menarik yang bisa dikunjungi di Kuala Lumpur adalah Genting Highland, Batu Caves, Pasar Seni, Mesjid Jamek, Menara Kembar KLCC, dan lain sebagainya.
- Bahasa yang sering digunakan di Malaysia adalah Bahasa Melayu dan Bahasa Mandarin.
- Mayoritas masyarakat Malaysia menganut agama Muslim.

~ oOo ~

5 comments:

  1. wah... komplit sekali informyasinya...
    terima kasih buat catatan perjalanannya, saya juga mau ngetrip ke Malaysia :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Terima kasih Siti. Selamat berlibur ke Malaysia ya! :)

      Delete
  2. Dari bukit caves menuju ke pasar seni apa bisa langsung atau harus balik dulu ke sentral ya? Tolong infonya donk:) makasihh^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa dicek di peta rute KTM Komuter dan LRT di Kuala Lumpur :)

      Delete
  3. Dari bukit caves menuju ke pasar seni apa bisa langsung atau harus balik dulu ke sentral ya? Tolong infonya donk:) makasihh^^

    ReplyDelete

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.