Saturday, June 25, 2016

Melihat Proses Perakitan Volkswagen di Shanghai

Dreamland Traveller Moment




Melihat Proses Perakitan Volkswagen di Shanghai


           Setelah berkunjung ke pabrik Totole, kini tiba saatnya bagi Dreamland dan rombongan untuk meneruskan perjalanan ke pabrik ketiga, sekaligus pabrik terakhir dalam kunjungan perusahaan kali ini. Ya, Dreamland akan mengunjungi salah satu pabrik otomotif ternama, yakni Volkswagen Shanghai. Tentu Dreamland merasa sangat antusias dan tertarik untuk melihat bagaimana proses perakitan mobil di salah satu pabrik otomotif ternama ini.

           Kunjungan Volkswagen ini diawali dengan mengunjungi gedung galeri yang berisi mobil-mobil yang diproduksi Volkswagen dalam berbagai tipe dan spesifikasi mobil. Selain itu, kita juga bisa melihat layout pabrik dalam miniatur yang tersedia. Acara di Volkswagen ini sendiri molor karena banyaknya rombongan lain yang datang, yakni yang berasal dari Korea dan Australia.

           Setelah semua rombongan selesai, kami semua diminta masuk ke sebuah ruangan bioskop untuk melihat bagaimana Volkswagen memproduksi kendaraan dan beberapa profil perusahaan umum seputar Volkswagen. Di ruangan ini juga tersedia berbagai brosur tentang berbagai jenis kendaraan yang diproduksi oleh Volkswagen. Sehabis kunjungan di gedung pertama ini, kami semua diminta naik bus dan menuju ke gedung selanjutnya, yakni gedung perakitan mobil Volkswagen.

           Boleh dikatakan kunjungan yang dilakukan di gedung Assembly ini paling menarik dan berkesan selama kunjungan perusahaan. Kami semua diminta naik ke sebuah mobil listrik untuk mengelilingi pabrik dan melihat proses kerja pabrik, mulai dari perakitan pintu, bangku, mur, dan besi-besi mobil yang semua dilakukan secara terotomatisasi. Dreamland melihat pekerja yang sedang beristirahat makan siang, kemudian ada juga diagram Kaizen dan proses kerja yang dilakukan di pabrik. Sungguh sangat menarik.

           Petualangan di atas mobil listrik ini berlangsung selama 10 menit dan sangat memberikan kesan tersendiri bagi Dreamland dan rombongan. Setelah selesai, kami semua diminta untuk kembali ke bus. Kunjungan perusahaan ketiga pun usai. Kami semua diantar kembali ke hotel untuk menikmati makan siang sebelum akhirnya pulang kembali ke universitas dan menempuh perjalanan panjang dengan bus selama 3 jam 45 menit.

           Sungguh sebuah pengalaman tersendiri bisa melihat proses perakitan mobil secara langsung, bukan hanya melalui TV atau video yang rupanya penuh dengan kompleksitas dalam mengelola operasional yang ada.



~ oOo ~

No comments:

Post a Comment

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.