Tuesday, December 6, 2016

5 Perilaku Menyebalkan Orang China Daratan

Dreamland Traveller Moment




5 Perilaku Menyebalkan Orang China Daratan


            Sebagai negara dengan jumlah penduduk terbesar di dunia, China boleh dikatakan negara yang sangat maju secara ekonomi. Sayangnya, kemajuan di sisi ekonomi ini tidak ditunjang dengan kemajuan dari sisi SDM. Akibatnya muncul ketimpangan antara kemajuan ekonomi dan perilaku manusia yang ada didalamnya. Nah Dreamland akan merangkum 5 perilaku menyebalkan orang China Daratan yang Dreamland rasakan selama tinggal di China.



1. Meludah sembarangan

Dreamland sendiri bingung mengapa meludah menjadi kebiasaan yang begitu membudaya di daerah manapun di China Daratan. Dengan sound effect hoek hoek yang terdengar begitu memilukan, Dreamland harus siap siaga jika ada orang yang akan meludah. Masih mending meludahnya di wastafel, ini sih meludahnya di jalan saat akan melintas, lift, lantai mal, bahkan tangga. Umumnya orang yang meludah ini orang tua yang sudah berumur. Sungguh sangat menjijikkan!



2. Bermesraan di depan umum

Pacaran boleh dikatakan fase yang sangat membahagiakan selama berada di bangku kuliah. Bisa mengenal lawan jenis dan menghabiskan waktu bersama tentu jadi momen berharga tersendiri, bukan? Rupanya definisi pacaran di China lebih dari itu. Ketika Dreamland melintasi tempat yang sepi di kampus, eh Dreamland menemukan pasangan remaja yang dimabuk cinta asyik berciuman bibir dengan hot. Begitu dilintasi orang bukannya berhenti, malah tambah asyik saja melumat bibir masing-masing ditambah saling meraba-raba. Astaga! Belum lagi di bus saat Dreamland duduk di bangku belakang, eh ada pasangan yang lendat lendot pegang-pegang dada pula sambil tiduran di paha ceweknya. Sudah ditatap sinis bukannya berhenti, malah dilanjutkan.



3. Restoran rasa bangsal penjara

Konsumen adalah raja. Begitulah falsafah yang selalu diaminkan pelaku bisnis di seluruh dunia, kecuali di China Daratan. Dengan pelayanan yang judes dan kasar, tak jarang Dreamland disemprot karena tidak tahu menu makanan dalam Bahasa Mandarin. Belum lagi cara menghidangkan makanannya sangat amat tidak sopan dengan ditaruh layaknya makanan anjing. Sumpit pun dilemparkan saja ke meja. Saat bertanya pun dijawab dengan nada tinggi melengking yang bernada tidak suka. Belum lagi pemilik restoran malah asyik makan siang atau malam di meja, padahal ada konsumen yang akan makan. Sudah itu saat ngobrol pun teriak-teriak sampai mengganggu orang yang sedang makan di restoran. Rasanya seperti makan di bangsal penjara.



4. Toilet bersisa puluhan ranjau

Entah darimana kebiasaan ini bermula, Dreamland pun tidak tahu. Setiap mau memakai toilet umum di China selalu saja ada kotoran yang tidak dibersihkan. Masih mending hanya satu atau dua, ini sih banyak dan menumpuk kotorannya layaknya pupuk tanaman. Padahal saat Dreamland pencet tombol flushnya jalan dan berfungsi dengan baik. Kok susah ya pencet tombol siram sesudah habis buang kotoran sendiri. Dreamland sendiri harus susah payah tutup hidung kalau mau pakai toilet umum di China karena baunya yang tidak tahan dan bikin muntah.



5. E-bike tanpa rem

Salah satu hal yang paling bahaya saat menyeberang di China adalah banyaknya e-bike yang melintas. Syukur-syukur ada bel atau tanda akan melintas, eh ini sih melintasnya layaknya pembalap F1. Orang yang menyeberang pun layaknya pion bowling yang harus diam di tempat jika tidak ingin ditabrak. Dreamland sendiri harus lihat 360 derajat kalau menyeberang di China karena e-bikenya datang dari berbagai arah, tanpa klakson, dan tanpa rem! Selain itu, pengemudinya bisa jalan sambil ngobrol dan main HP pula.



            Demikian 5 perilaku menyebalkan yang Dreamland temukan paling sering selama tinggal di China. Semoga saja ke depannya orang-orang China Daratan bisa lebih manusiawi, minimal untuk dirinya sendiri dalam kehidupan sehari-hari. Dreamland sendiri prihatin melihat perilaku manusia yang sebegitu tidak berabadnya selama di China. Jadi jangan kaget jika bertemu kelima hal ini di China dan katakan “Welcome to China!”



~ oOo ~

No comments:

Post a Comment

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.