Thursday, August 27, 2015

Day 13 : Perjalanan Panjang Menuju Osaka dan Explore Dotonbori

Dreamland Traveller


Day 13 : Perjalanan Panjang Menuju Osaka dan Explore Dotonbori
            Tak terasa Japan Trip yang Dreamland jalani selama ini akan segera berakhir. Dreamland mengawali aktivitas pagi ini dengan bersiap-siap, mandi, sarapan, dan membaca sejumlah komentar tamu yang ada di Tokyo Ueno Youth Hostel. Rupanya banyak juga orang Indonesia yang pernah menginap di hostel ini ya. Selanjutnya, Dreamland menuju ke Otechimachi Station untuk pergi ke Tokyo Station. Kali ini, tiket yang Dreamland pergunakan adalah Kippu Seishun 18 seharga 11.850 JPY untuk 5 hari atau 5 orang.
            Rupanya aktivitas kerja di Tokyo sangat amat padat, sehingga semua kereta sampai harus berdesak-desakan naiknya. Bahkan nafas satu orang dengan orang lain pun bisa dirasakan saking dekatnya. Hal ini akan Dreamland bahas dalam Dreamland Traveller Moment. Sesampainya di Tokyo Station, Dreamland melihat ratusan atau bahkan ribuan orang berlalu lalang ke sana kemari dengan padat. Hati-hati tersesat dan tetap bersama-sama jika liburan dalam grup. Dreamland pun naik kereta biasa untuk mencapai Osaka.
            Trip diawali dengan naik kereta menuju Atami Station. Dreamland harus naik kereta ini selama 3 jam sebelum akhirnya sampai di akhir stasiun untuk kemudian berganti kereta lagi di Atami. Sepanjang jalan, pemandangan yang dapat dilihat adalah lautan, lahan pertanian, dan kota. Tiba di Atami, kereta lain sudah stand by dan Dreamland harus buru-buru ganti kereta agar dapat tempat duduk. Perjalanan dilanjutkan hingga menuju Shizuoka Station.
            Setibanya di Shizuoka Station, Dreamland makan siang Mc Donald terlebih dahulu, kemudian menuju Tourism Counter yang rata-rata memiliki brosur untuk menuju ke Gunung Fuji. Terakhir Dreamland melihat-lihat saja pertokoan dan membeli sebuah barang untuk oleh-oleh kerabat di rumah. Setelah itu, perjalanan dilanjutkan ke Shimada, berganti ke Hamamatsu, dan terakhir ke Toyohashi. Pokoknya gonta ganti kereta saja sampai bosan menuju Osaka Station.
            Pengalaman naik kereta biasa setelah tidak lagi naik Shinkansen akan Dreamland bahas dalam Dreamland Traveller Moment. Setibanya di Osaka Station, Dreamland langsung berfoto dengan Umeda Sky Building dan Grand Front Osaka. Setelah itu, langsung menuju JR Namba untuk menjelajahi Dotonbori terakhir kalinya dengan waktu yang sangat sempit. Dreamland pun menyempatkan makan malam dulu di kawasan Dotonbori berupa tendon dan gorengan lainnya yang harganya cukup mahal dan tidak terlalu kenyang.
            Sesudah itu, barulah Dreamland berjalan di area Dotonbori yang sangat ramai sampai ke Shinsaibashi area. Di sini banyak sekali turis yang berfoto dengan maskot kepiting raksasa dan lambang orang berlari milik Pokky. Satu hal yang aneh adalah banyak laki-laki Jepang yang membawa papan dan menawarkan jasa tertentu di jembatan yang ada. Apa itu? Entahlah. Dreamland hanya berjalan-jalan, berkeliling, membeli oleh-oleh yang kurang, dan akhirnya melihat Daiso yang ada.
            Setelah itu, Dreamland langsung pulang kembali ke JR Namba menuju ke Kansai Airport setelah berganti di Tennoji Station. Rencananya malam ini Dreamland akan tidur di bandara. Setelah menunggu kereta selama 10 menit, akhirnya Dreamland naik kereta menuju airport. Sepanjang perjalanan ada 3 pemuda Jepang yang sangat berisik karena ngobrol terus sampai kepala Dreamland pusing. Setelah itu, akhirnya mereka keluar dan suasana kereta menjadi tenang.
            Singkat kata, kereta pun sampai di Kansai Airport dan Dreamland segera menuju tempat keberangkatan yang mulai dibooking oleh orang-orang yang mempunyai penerbangan di pagi hari. Banyak sekali kursi yang sudah dibooking untuk tidur. Bahkan cara bookingnya unik, yakni menaruh topi di atasnya. Hal ini akan Dreamland bahas dalam Dreamland Traveller Moment. Jika ingin tidur di bandara, polisi akan mendata dan menanyakan hal ini, kemudian berjaga-jaga di sekitar kita. Tapi tenang semua hanya formalitas kok.
            Dreamland yang belum bisa tidur berkeliling bandara, mulai dari Prayer Room, semua konter check in yang tutup, dan lantai yang dibersihkan hingga jam 3 pagi. Pokoknya Jepang memang benar-benar sangat displin untuk membersihkan tempat sebelum digunakan. Hal ini akan Dreamland bahas dalam Dreamland Traveller Moment. Kursi-kursi rata-rata sudah terisi penuh oleh orang Tiongkok yang memiliki penerbangan pagi ke negaranya dengan pose tidur.
            Dreamland pun akhirnya memilih duduk, istirahat, dan akhirnya tertidur karena merasa sudah sangat lelah. Tak sabar rasanya untuk segera pulang ke tanah air esok hari dalam rangkaian Japan Trip ini. Nantikan kisah perjalanan pulang Dreamland hanya di Dreamland Traveller!

Tokyo, Shizuoka, Osaka, 21 Juli 2015

Dreamland Traveller

Catatan:
- Jepang menggunakan Japanese Yen (JPY) sebagai mata uang yang sah.
- Nilai 1 JPY saat Dreamland melakukan perjalanan adalah 110 IDR.
- Transportasi di Jepang dikenal sangat mahal dan sangat disarankan untuk membeli JR Pass jika bepergian antarkota selama berada di Jepang.
- Harga JR Pass 7 hari kategori Ordinary adalah 29.110 JPY dan harus dibeli di luar Jepang pada agen HIS.
- JR Pass memungkinkan kita untuk menaiki semua Shinkansen, kereta JR, feri JR, dan bus JR yang berafiliasi, kecuali Shinkansen Nozomi.
- Pemakaian JR Pass harus 7 hari berturut-turut, pastikan untuk merencanakan pemakaian JR Pass secara efektif dan efisien agar tidak rugi.
- Berbagai tempat wisata menarik di Jepang dapat ditempuh dengan transportasi umum.
- Kota wisata sejarah di Jepang adalah Kyoto, Nara, dan Kobe.
- Kota wisata alam di Jepang adalah Hokkaido, Kyushu Island, dan Gunung Fuji.
- Kota wisata kota dan theme park di Jepang adalah Tokyo dan Osaka.
- Kota wisata onsen di Jepang adalah Akita, Sapporo, Sendai, dan Aomori.
- Jepang terkenal on time dan sangat patuh terhadap aturan. Pastikan untuk menaati setiap aturan yang ada dengan baik agar wisata kita berjalan dengan lancar.
- Setiap barang di Jepang dikenakan pajak 8% jadi pastikan membaca harga yang tertera dengan jeli.
- Terdapat loker hampir di setiap stasiun kereta yang ada di seluruh Jepang dengan harga mulai dari 300 – 700 JPY tergantung ukuran loker yang disewa untuk memudahkan mobilitas saat jalan-jalan atau singgah di satu kota.
- Internet mudah didapatkan di Jepang dengan melakukan install aplikasi Japan Free Wi-Fi di bandara Kansai saat kedatangan dan akan langsung terkoneksi saat mendapat sinyal.
- Pastikan untuk membawa payung lipat karena cuaca di Jepang sangat fluktuatif ketika ada badai atau taifun.
- Tempat wisata yang menarik untuk dikunjungi di Osaka adalah Osaka Castle, Tennoji Temple, Dotonbori, Shinsaibashi, Universal Studios Japan, dan lain sebagainya.
- Transportasi di Tokyo mudah dilakukan dengan kereta JR. Pastikan Anda memiliki JR Pass agar wisata Anda di Osaka lancar dan mudah.

~ oOo ~

No comments:

Post a Comment

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.