Wednesday, November 20, 2013

Bus Jeonju Jangan Tinggalkan Daku

Dreamland Traveller Moment


Bus Jeonju Jangan Tinggalkan Daku
            Sebagai negara dengan penganut budaya jam karet tertinggi di dunia, orang Indonesia memang suka sekali mengulur-ulur waktu untuk suatu pertemuan atau acara. Alhasil banyak penyelenggara acara yang memajukan waktu acara 1 jam di kertas undangan guna mengatasi kebiasaan buruk orang Indonesia ini. Kebiasaan jam karet ini ternyata membawa malapetaka tersendiri bagi Dreamland saat berwisata di Seoul.
            Waktu itu, badan Dreamland yang masih capek setelah seharian bermain di Seoul kemarin membuat Dreamland bermalas-malasan untuk bangun. Padahal Dreamland harus mengejar bus menuju Jeonju di Dongwha Duty Free pada pukul 08.00. Dreamland bangun pada pukul 07.00 dan belum mempersiapkan apapun. Dengan cepat, Dreamland bergegas secepat kilat untuk cuci muka, membawa barang yang diperlukan, sampai membungkus sarapan di hotel.
            Waktu pun tersisa hanya 30 menit lagi. Dreamland pun segera berlari menuju Hongik University Station untuk beranjak menuju Gwanghwamun Station. Di dalam subway, Dreamland pun membeli tiket dengan terburu-buru. Setelah itu, Dreamland turun ke bawah tanah untuk menunggu subway. Kaki Dreamland sudah gemetaran karena takut terlambat dan kehilangan acara untuk hari ini.
            Seperti orang gila, Dreamland berlari-lari sepanjang lorong dari pergantian kereta yang satu ke kereta lainnya. Tak hanya itu, Dreamland pun sampai melintasi pintu keluar tanpa menempelkan kartu saking terburu-burunya. Sesampainya di Gwanghwamun Station, Dreamland berlari-lari mencari jalan keluar dan alhasil tatkala Dreamland sudah tiba di parkiran Dongwha Duty Free, bus ke Jeonju sudah tidak ada.
            Kaki pun terasa sangat lemas dan rapuh melihat hal ini. Masih tidak percaya dengan hal yang terjadi, Dreamland pun masuk ke kantor polisi terdekat untuk bertanya apa bus ke Jeonju sudah berangkat atau belum. Polisi Korea pun menjawab bus sudah berangkat pukul 08.00 tepat dan kita baru datang pukul 08.15! Hiks… gagal deh rencana pergi ke Jeonju. Dreamland pun akhirnya hanya duduk di taman terdekat sambil menikmati sarapan yang sudah dibungkus dari hotel.
            Displin waktu saat berwisata ke luar negeri memang sangatlah penting. Apalagi jika kita berada di negara maju layaknya Korea ini, di mana time is money. Kebiasaan mengulur waktu ala Indonesia ini bisa berakibat fatal tatkala kita terlambat naik kereta api, bus, bahkan pesawat terbang. Pengaturan waktu yang baik perlu kita perhatikan tatkala kita sedang melakukan perjalanan di luar negeri agar tidak bernasib sama seperti Dreamland yang ditinggal pergi bus ke Jeonju.

~ oOo ~

No comments:

Post a Comment

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.