Tips
‘n Trick Wisata di Seoul
Sebagai
destinasi wisata terfavorit para K-Pop lovers,
Seoul merupakan ibukota Korea Selatan yang mampu menggabungkan unsur
tradisional dan modern dalam setiap elemen yang ada didalamnya. Negara yang terkenal
dengan hidangan kimchi dan Ginseng ini menawarkan banyak hal menarik yang bisa
Anda dapatkan, mulai dari wisata sejarah, wisata cinta, sampai wisata drama
sekalipun.
Nah
supaya perjalanan Anda di Seoul dapat berjalan dengan lancar tanpa menguras banyak
pengeluaran, Dreamland akan membagikan beberapa tips seru agar wisata di Seoul
tetap menyenangkan dengan budget yang
tepat.
1. Transportasi di Seoul sangat mudah diakses dengan
bus dan subway. Kita cukup
mempelajari rute subway yang ada dan
berhenti sesuai Line yang tersedia untuk mencapai tempat wisata yang kita
inginkan. Rata-rata nama tempat wisata sesuai dengan nama stasiun, seperti
Gyeongbokgung, Dongdaemun, Myeong-dong, Jeondae – Everland, dan lain
sebagainya. Ada juga yang tidak senama, seperti Gapyeong untuk mencapai Nami
Island. Kita akan menghemat biaya transportasi untuk mencapai lokasi wisata
yang diinginkan dibandingkan naik taksi.
2. Belilah T-Money Card. Kartu ini berfungsi untuk
membayar biaya transportasi, belanja di 7Eleven, dan terdapat potongan diskon
untuk beberapa tempat wisata. Kita bisa menghemat waktu untuk bolak balik
membeli kartu Single Trip untuk naik subway
dan harga transportasi pun didiskon. Kartu ini sangat praktis dan mudah
digunakan. Kartu ini dapat dibeli di konter subway
yang ada di manapun.
3. Bawalah pakaian sesuai dengan musim yang ada.
Seoul, Korea Selatan mempunyai 4 musim yang berbeda setiap tahunnya, yakni
musim semi, musim panas, musim gugur, dan musim dingin. Pastikan untuk membawa
pakaian yang sesuai dengan musim agar tidak salah kostum. Bawalah mantel dan
jaket tebal untuk musim dingin karena benar-benar sangat dingin dan menusuk
kulit. Jangan lupa bawa topi dan payung pada saat musim panas. Sesuaikan
pakaian Anda dengan musim yang sedang ada di Korea Selatan.
4. Tukarlah Korea Won (KRW) secukupnya di Indonesia.
Kurs KRW di Indonesia boleh dikatakan sangat tinggi, sehingga membuat budget liburan kita menjadi tinggi.
Bawalah USD ke Korea dan tukarkan di sana saat kita membutuhkannya. Kita akan
mendapatkan lebih banyak KRW di Korea dibandingkan di Indonesia dengan jumlah
uang yang sama.
5. Orang Korea sangat ramah dan suka membantu. Jika
Anda kebingungan, tersesat, atau tidak tahu arah ke lokasi wisata, tanyakan
saja pada orang setempat atau polisi. Mereka akan dengan senang hati membantu,
meskipun beberapa dari mereka tidak bisa berbahasa Inggris.
6. Ambillah brosur di Pusat Informasi Turis yang
ditemui karena sangat berguna untuk panduan tempat wisata dilengkapi rute yang
tersedia. Jangan lupa juga untuk bertanya pada petugas yang ada agar kita
semakin mudah mencapai tempat wisata yang diinginkan.
7. Kuasai bahasa Korea yang umum, seperti
Annyeong-Haseyo (ucapan Selamat Pagi, Siang, Malam, sapaan) dan Gamsa Hamida
(Terima Kasih) agar orang Korea merasa senang dan akrab dengan kita sebagai
turis.
8. Harga nasi di Korea boleh dikatakan sangat
tinggi. Guna menyiasati budget makan
yang tinggi, cobalah kuliner setempat atau memasak makanan beku di 7Eleven yang
terjangkau oleh kantong.
9. Terdapat Free Shuttle Bus ke Jeonju di parkiran
Dongwha Duty Free setiap Jumat hingga Minggu setiap pukul 08.00. Jika Anda
tertarik datang ke Jeonju yang terkenal dengan kampung tradisional Korea
pastikan datang tepat waktu agar tidak ditinggal oleh bus.
10. Ketika berbelanja di pasar tradisional layaknya
Namdaemun, Dongdaemun, dan Myeong-dong pastikan untuk menawar harga terlebih
dahulu agar mendapat harga yang sesuai dengan kantong. Jika tidak mau tawar
menawar, carilah toko dengan harga pas yang tertera di label.
Semoga
wisata Anda di Seoul semakin menyenangkan tanpa adanya kendala yang berarti.
Selamat menikmati keindahan Seoul, Korea Selatan dari berbagai musim yang ada!
Seoul Trip, 10 – 14 Oktober 2013
~
oOo ~
No comments:
Post a Comment
Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.