Monday, August 18, 2014

Kosongnya Perbatasan Miri – Brunei

Dreamland Traveller Moment


Kosongnya Perbatasan Miri – Brunei
            Perbatasan antar 2 negara memang menjadi suatu hal yang sensitif untuk dibahas. Selain menyangkut kedaulatan dan luas wilayah yang dimiliki, perbatasan juga sekaligus menjadi benteng pertahanan terakhir suatu negara jika terjadi suatu hal yang tidak diinginkan. Tak heran rasanya jika wilayah perbatasan menjadi wilayah yang steril dari berbagai aktivitas, mulai dari bisnis, industri, sampai perumahan penduduk.
            Hal ini Dreamland rasakan tatkala melintasi jalan perbatasan antara Miri – Brunei yang lenggang dan kosong. Sepanjang jalan yang terlihat hanyalah rumput ilalang yang dibiarkan liar tanpa bangunan apapun di sisi kanan dan kiri. Setelah 40 menit melintasi jalan kosong dari Miri menuju Brunei di sisi Malaysia, akhirnya Dreamland dan penumpang minivan tiba di imigrasi Malaysia yang sangat mudah dan simpel.
            Kami pun melanjutkan perjalanan menuju imigrasi Brunei yang terletak cukup dekat jaraknya dengan imigrasi Malaysia. Pemeriksaan imigrasi pun dilakukan dengan cepat dan mudah. Setelah itu, kami melanjutkan perjalanan yang amat membosankan karena pemandangan yang ada hanyalah pepohonan demi pepohonan di sisi Brunei. Kendaraan yang berlalu lalang pun tidak terlalu banyak dan cenderung lenggang. 
            Baik sisi Malaysia maupun sisi Brunei sama-sama tidak melakukan pembangunan apapun di lokasi dekat perbatasan mereka. Mereka sengaja membuat jarak yang begitu jauh sebelum perbatasan masing-masing negara untuk keamanan dan ketentraman, serta menghindari kecurigaan adanya aktivitas mencurigakan yang bisa menganggu kedaulatan suatu negara. Malaysia membiarkan rumput ilalang tumbuh dengan liar, sementara Brunei membiarkan pepohonan tumbuh begitu saja.
            Satu hal yang Dreamland salut dari perbatasan Miri – Brunei ini adalah jalan yang ditempuh begitu mulus, lancar, dan kondisinya baik, baik di Malaysia maupun Brunei. Unik rasanya melintasi 2 wilayah perbatasan yang kosong dengan aktivitas ini!

~ oOo ~

No comments:

Post a Comment

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.