Tuesday, June 25, 2013

Jebakan Batman Menuju Siem Reap

Dreamland Traveller Moment


Jebakan Batman Menuju Siem Reap
            Terkadang sebuah perjalanan menjadi pengalaman yang berkesan bukan karena rangkaian acara yang teratur dan berjalan sesuai rencana, melainkan insiden-insiden kecil yang terjadi didalamnya. Saat Dreamland naik minivan dari Poipet ke Siem Reap, berbagai jebakan batman Dreamland alami. Awalnya minivan berjalan seperti biasa melintasi jalan yang lurus nan membosankan dengan pemandangan lahan tandus di sisi kanan dan kirinya.
            Setelah 2 jam perjalanan, supir minivan pun berhenti di sebuah kios makanan dengan alasan, “You can go to toilet here.” Semua penumpang, mulai dari bule Perancis, Belanda, dan semuanya pun turun dan langsung berbondong-bondong ke toilet. Nah selesai dari toilet, baru deh penjual tokonya tiba-tiba muncul dan mengatakan, “You can go toilet free, but you must buy some snack here.” katanya cempreng. Berhubung Dreamland sudah membaca pengalaman serupa, Dreamland pun tidak terjebak untuk pergi ke toilet di sini. Hehehe…
            Sudah pasti harga snack dan minuman di sini akan dinaikkan besar-besaran sebagai ladang untung kerja sama supir dan pemilik toko, bukan? Selanjutnya, perjalanan pun akhirnya berakhir di sebuah tempat yang sangat asing. Dreamland dan rombongan bule diturunkan di sebuah agen travel yang sunyi senyap. Sebagai informasi, Dreamland hanyalah satu-satunya orang Asia dalam minivan tersebut.
            Langsung deh tiba-tiba petugas agen travel itu menawarkan paket tur keliling Angkor Wat dengan harga yang fantastis. “You can book 1 day tour here only 30 US Dollar.” Apa!!! Dreamland tentu kebingungan karena perjanjian awal minivan akan mengantar Dreamland sampai penginapan, ini kok diberhentikan di sini. Akhirnya, Dreamland pun berdebat hebat dengan petugas agen travel di sana. 
            How much I must pay to go to Hak’s House (nama penginapan Dreamland)?” tanya Dreamland. “You can pay 5 US Dollar. But if you 1 day tour with me, I will give you free.” katanya memaksa. Huh, benar-benar menyebalkan pemaksaan ini. “Ok last price we give 25 US Dollar.” kata salah satu petugas dengan memaksa sambil mau angkat-angkat barang bawaan Dreamland. Langsung dong Dreamland naik pitam karena tidak suka dengan pemaksaan yang tidak diinginkan ini. Lagipula harga turnya tidak masuk akal dan sangat amat mahal sekali.
            Akhirnya petugas travel yang masih muda pun habis juga kesabarannya. “Ok go away and search your tuk-tuk driver.” Dengan gagah berani, Dreamland pun beranjak meninggalkan agen tur ini. Emang dia saja supir tuk-tuk di Kamboja ini? Langsung deh supir tuk-tuk yang tua menawarkan. “It’s ok you can pay me 3 dollar to this guesthouse.” Akhirnya Dreamland pun luluh dan ikut bersamanya.
            Ternyata supir tuk-tuk yang sudah berumur ini masih berusaha mencuci otak Dreamland agar ikut tur bersamanya. “Ok 1 day tour 20 dollar and I transfer you to hotel free. I have no job tomorrow. So please give me job!” katanya memelas. Pokoknya Dreamland sampai habis waktu 40 menit lebih di sini hanya untuk mendengarkan penawaran-penawaran ini. “You only have transfer us to hotel.” kata Dreamland tegas. Akhirnya tuk-tuk pun berangkat juga.
            Sesampainya di penginapan, Dreamland pun turun dan supir tuk-tuk itu masih bersikeras juga untuk membawa Dreamland tur besok hari. “Ok last 15 dollar. This very cheap price. You can ask receptionist here!” katanya memelas sambil menunjukkan sebuah kartu pos yang berisi surat yang memuji pelayanan dia. Padahal Dreamland sudah menduga suratnya juga dia yang menulis sendiri.
            Dreamland pun meninggalkan supir tuk-tuk itu setelah membayar 3 dollar akhirnya karena terus ngoceh. Jebakan batman pun Dreamland lalui dengan cukup melelahkan. Singkat cerita, waktu Dreamland tanya jasa 1 hari tuk-tuk ternyata hanya 12 US Dollar saja! Coba bayangkan kalau Dreamland deal dengan dia. Memang akhirnya idem 15 US Dollar dengan 3 dollar yang Dreamland bayar, tapi ingat perdebatan yang tidak perlu saja sudah bikin malas.
            Nah inilah jebakan-jebakan batman yang membuat Dreamland jadi lebih waspada dan mewarnai perjalanan Dreamland selama menuju Siem Reap.

~ oOo ~

No comments:

Post a Comment

Terima kasih dan selamat datang di Dreamland Traveller! Komentar, saran, dan pertanyaan dapat dituliskan pada kolom komentar di bawah ini.